fbpx
Sabtu, 4 Oktober 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Semangat Kebersamaan, Babinsa Supiori Bersama Warga Gotong-Royong Bersihkan Bahu Jalan

2 min read

TOP-NEWS.id, SUPIORI – Menjaga kebersihan lingkungan sekaligus menciptakan kenyamanan bagi pengguna jalan, Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan Serka Falentinus Warfandu bersama Panitia Hari-Hari Besar Gereja (HBG) menggelar kegiatan gotong-royong membersihkan bahu jalan di Kampung Maryaidori, Distrik Supiori Selatan, Kabupaten Supiori, Papua, Jumat (8/8/2025).

Kegiatan ini dilakukan untuk menciptakan kenyamanan dan keamanan bagi pengguna jalan, sekaligus menjaga kebersihan lingkungan sekitar. Dengan menggunakan peralatan sederhana, mereka membersihkan rumput liar, memangkas semak, dan merapikan sisi jalan agar tidak mengganggu pandangan maupun akses kendaraan.

Babinsa Serka Falentinus Warfandu dan warga bersihkan bahu jalan kampung. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Kegiatan ini bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan, khususnya akses jalan yang sering dilalui warga. Kami ingin memastikan jalan tetap bersih, rapi, dan aman digunakan,” ujar Serka Falentinus Warfandu.

Antusiasme warga terlihat jelas. Dipimpin langsung oleh Ketua Panitia HBG Daut Rumere, masyarakat bergabung bersama Babinsa tanpa ragu. Mereka bekerja saling membantu, mengangkut sampah, memotong ranting pohon, hingga menyingkirkan batu atau tanah yang menghalangi jalur.

“Kami sangat mengapresiasi inisiatif Babinsa. Dengan adanya kegiatan ini, lingkungan kami jadi lebih bersih, dan pengguna jalan merasa lebih nyaman. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan secara rutin,” kata Daut Rumere.

Selain membuat jalan terlihat rapi, pembersihan bahu jalan juga bermanfaat untuk mencegah terjadinya genangan air yang berpotensi merusak badan jalan atau menyebabkan kecelakaan. Jalan yang tertutup semak juga bisa menjadi tempat berkembangnya hewan liar atau mengganggu pandangan pengendara.

Bagi warga Maryaidori, gotong-royong seperti ini bukan hanya soal membersihkan jalan, tetapi juga menjaga rasa persaudaraan. Kerja sama antara TNI dan masyarakat menjadi bukti bahwa kepedulian bersama dapat menghasilkan manfaat nyata bagi lingkungan sekitar.

Akhir kegiatan, Serka Falentinus Warfandu menyampaikan apresiasi kepada warga Maryaidori.

“Saya merasa bangga dan terharu melihat semangat warga Maryaidori hari ini. Kebersamaan seperti inilah yang menjadi kekuatan kita untuk membangun kampung,” tutur dia.

“Semoga semangat gotong-royong ini tidak berhenti sampai di sini, tetapi terus menjadi budaya yang kita pelihara dan wariskan kepada generasi berikutnya. TNI akan selalu hadir dan siap mendukung setiap kegiatan positif yang memberikan manfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.