fbpx
Senin, 17 November 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Atasi Kesulitan Rakyat, Babinsa Bantu Warga Gali Jalur Pipa Air Bersih

2 min read

TOP-NEWS.id, NUMFOR – Bentuk kepedulian terhadap kebutuhan dasar masyarakat kembali ditunjukkan Babinsa Koramil 1708-05/Numfor, Sertu Ali Ramli Bugis, yang turut membantu warga menggali jalur pipa air bersih di Kampung Kameri, Distrik Numfor Barat, Kabupaten Biak Numfor, Senin (17/11/2025).

Kegiatan ini dilakukan untuk mempercepat penyediaan akses air bersih bagi warga yang selama ini mengalami kesulitan mendapatkan sumber air yang layak.

Penggalian jalur pipa menjadi langkah awal agar air bersih dapat mengalir langsung ke rumah-rumah masyarakat.

Babinsa menyampaikan bahwa keterlibatannya dalam pekerjaan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab moral kepada warga binaannya.

Menurutnya, air bersih adalah kebutuhan vital yang harus tersedia di setiap rumah demi menjaga kesehatan dan kenyamanan masyarakat.

“Air bersih ini sangat penting bagi kehidupan sehari-hari. Karena itu, ketika ada program pemasangan pipa, saya merasa perlu ikut terlibat langsung agar prosesnya berjalan lebih cepat,” ujarnya.

Adapun kehadirannya bersama warga di lapangan juga bertujuan menumbuhkan kebersamaan dan semangat gotong royong.

Pemasangan pipa air bersih diharapkan mempercepat penyediaan akses air bersih bagi warga yang selama ini mengalami kesulitan mendapatkan sumber air yang layak (Foto : Penerangan Kodim 1708/BN)

Dengan bekerja sama memasang pipa air diharapkan dapat selesai lebih cepat sehingga warga segera merasakan manfaatnya.

“Selama ini warga cukup kesulitan mendapatkan air bersih. Jadi, kami ingin memastikan jalur pipa ini bisa segera terhubung dan benar-benar membantu kebutuhan harian masyarakat,” tambah Babinsa.

Selain membantu menggali jalur pipa, ia juga mengingatkan warga agar nantinya ikut menjaga dan merawat jaringan air yang sudah terpasang. Fasilitas air bersih akan bertahan lama apabila dirawat bersama dan digunakan secara bijak.

Babinsa berharap pembangunan ini dapat memberi dampak langsung bagi kualitas hidup masyarakat Kameri.

“Dengan semangat kebersamaan, saya optimis jalur air ini bisa selesai tepat waktu, sehingga warga dapat menikmati air bersih yang layak untuk kebutuhan sehari-hari,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Bamuskam Kameri, Deki Prawar, memberikan apresiasi tinggi atas peran aktif Babinsa dalam kegiatan tersebut.

“Kehadiran Bapak Babinsa di tengah-tengah kami, ikut memegang cangkul dan bekerja bersama warga, benar-benar memberikan semangat luar biasa. Ini bukti nyata kepedulian TNI terhadap pembangunan di desa kami. Dengan kebersamaan seperti ini, kami yakin proyek air bersih akan cepat terealisasi,” ungkapnya.

Ia juga berharap kegiatan yang melibatkan Babinsa dan masyarakat seperti ini dapat terus berlanjut, karena selain mempercepat pembangunan, juga mempererat hubungan baik antara TNI dan warga.

Editor : Frifod
Sumber : Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.