Sambut Nataru dan HUT Ke-64, Ancol Hadirkan Program Rekreasi Super Hemat
2 min read
TOP-NEWS.id, JAKARTA – Menyambut liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) sekaligus merayakan Hari Lahir Ancol ke-64, Ancol Taman Impian kembali menghadirkan program dan acara spesial yang siap memanjakan seluruh masyarakat.
Tahun ini, Ancol mempersembahkan Program Apresiasi 64 Tahun Ancol Untuk Keluarga Indonesia dengan menawarkan harga rekreasi super hemat hanya Rp164.000,- pengunjung sudah bisa menikmati rekreasi seharian ke seluruh unit rekreasi favorit.
Seperti Dufan Ancol, Samudra Ancol, Sea World Ancol, Atlantis Ancol, Jakarta Bird Land Ancol dan juga sudah termasuk tiket masuk kawasan Ancol untuk individu.
“Program Single Ticket senilai Rp164.000,- ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada pengunjung setia Ancol yang telah menjadi bagian dari perjalanan kami selama 64 tahun,” ujar Direktur Operasional PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Eddy Prastiyo.
Ia berharap
Program Single Ticket ini memberi kesenangan tersendiri bagi pengunjung Ancol. “Kami berharap masyarakat dapat menikmati kebahagiaan liburan akhir tahun bersama keluarga dan teman-teman di Ancol dengan pengalaman rekreasi yang lengkap dan berkesan,” tambah Eddy Prastiyo.
Program spesial ini berlangsung selama tiga hari, mulai 21 hingga 23 Desember 2024. Tidak hanya menikmati wahana-wahana seru di seluruh unit rekreasi, para pengunjung juga bisa menyaksikan konser musik dengan bintang tamu artis-artis tanah air.
Pada tanggal 21 Desember 2024 ada Club Dangdut Racun dan Armada Band. Sementara Isyana Saravasti dan Vidi Aldiano di tanggal 22 Desember dan Slank di tanggal 23 Desember. Konser musik ini akan berlangsung di Pantai Carnaval Ancol mulai pukul 16.30 WIB.
Dengan berbagai pilihan wahana dan hiburan yang ditawarkan, Ancol menjadi destinasi terbaik bagi keluarga untuk menghabiskan momen liburan kali ini.
Pembelian tiket dapat dilakukan melalui situs resmi Ancol di www.ancol.com/Hut64Ancol.
So tunggu apalagi, jangan lewatkan kesempatan istimewa ini dan ikut memeriahkan peringatan Hari Lahir Ancol ke-64 di Ancol Taman Impian.
Sumber : Ancol