Pererat Silaturahmi, Babinsa Anjangsana di SMK YPK 1 Burokup
2 min read
TOP-NEWS.id, BIAK – Babinsa Koramil 1708-01/Biak Kota Serka Junaidin melaksanakan anjangsana di SMK YPK 1 Burokup, dengan warga binaannya di Kelurahan Burokup, Distrik Biak Kota, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (28/5/2024).
kegiatan anjangsana yang dilakukan secara rutin untuk membina hubungan baik dengan seluruh lapisan masyarakat dan juga aparat pemerintah, sehingga tercipta kerja sama yang baik guna mendukung tugas pokok di wilayah dalam pembinaan teritorial.

Babinsa mengajak kepada warga untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan, di mana saat ini cuaca sangat tidak menentu sering hujan dengan angin kencang. Dengan menjaga kesehatan dan lingkungan kita tetap bersih sehingga kita tidak mudah di serang penyakit.
Selain itu, Babinsa juga mengajak warga binaan harus bisa menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakatnya, dalam hal ini apabila ada suatu permasalahan di kampung segera melapor kepada Babinsa agar permasalahannya segera terselesaikan dengan baik.
Kepala Sekolah SMK 1 Pariwisata Dianawati mengucapkan terima kasih kepada bapak Babinsa atas kerja samanya selama ini, dengan adanya keberadaan Babinsa tidak dapat dipisahkan dengan warga masyarakat.
Babinsa Serka Junaidin menyampaikan anjangsana ini juga dapat mencerminkan rasa kemanunggalan TNI, khususnya Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan dan sinergitas ini diharapakan ke depan dapat terus berjalan dengan baik, sehingga setiap permasalahan yang sekiranya akan timbul bisa segera teratasi dengan baik.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN