fbpx
Rabu, 19 November 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Bentuk Mental dan Kedisiplinan, Babinsa Latih PBB Siswa SD Inpres Sunde

2 min read

TOP-NEWS.id, BIAK TIMUR – Dalam upaya menanamkan kedisiplinan sejak dini, Babinsa Posramil 1708-01/Biak Timur Serda M. Ubjaan bersama Kopka Yosep Silaka memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa-siswi Sekolah Dasar Inpres Sunde, Distrik Biak Timur, Kabupaten Biak Numfor, Selasa (18/11/2025).

Kegiatan ini menjadi bagian dari perhatian Babinsa dalam membina karakter generasi muda di wilayah binaan, khususnya membentuk sikap disiplin, percaya diri, dan kebersamaan sejak usia sekolah dasar.

Kopka Yosep Silaka menjelaskan bahwa pelatihan PBB merupakan langkah awal pembentukan sikap dan karakter anak. Menurutnya, kedisiplinan adalah nilai penting yang harus ditanamkan sejak dini agar anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang tangguh, tertib, dan bertanggung jawab.

“Pelatihan PBB ini bukan hanya tentang gerakan baris berbaris, tetapi juga membentuk mental mereka. Kami ingin mereka memahami arti disiplin, cara menghormati, serta bagaimana bersikap tertib dalam kegiatan sehari-hari,” katanya.

Siswa-siswi SD Inpres Sunde, Distrik Biak Timur, Biak Numfor antusias mengikuti latihan baris berbaris. (Foto : Penerangan Kodim 1708/BN)

Sementara itu, Serda M. Ubjaan mengungkapkan bahwa antusiasme para siswa membuat kegiatan pelatihan berjalan lebih menyenangkan.

Para siswa terlihat cepat memahami arahan dan mengikuti setiap gerakan dengan penuh semangat.

“Kami senang melihat semangat mereka. Pelatihan sederhana seperti ini bisa menjadi langkah awal untuk menumbuhkan rasa disiplin dan semangat belajar. Mereka cepat menangkap materi dan sangat antusias mengikuti kegiatan,” ujar Serda Ubjaan.

Ia berharap apa yang diajarkan dalam pelatihan PBB dapat menjadi bekal positif bagi para pelajar di masa depan.

Kepala Sekolah SD Inpres Sunde, Ibu Serly Pamangin S.Th, menyampaikan apresiasi kepada Babinsa atas kepedulian mereka dalam membimbing para siswa.

(Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

“Kegiatan ini sangat membantu sekolah dalam membentuk karakter anak, terutama dalam hal kedisiplinan, sikap sopan, dan rasa tanggung jawab dan kami berharap pelatihan seperti ini dapat dilakukan secara rutin di sekolah,“ katanya.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan siswa-siswi SD Inpres Sunde semakin disiplin, percaya diri, dan siap mengikuti kegiatan belajar dengan semangat yang lebih baik.

Editor : Frifod
Sumber : Penerangan Kodim 1708/BN)

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.