fbpx
Jumat, 7 November 2025

TOP-NEWS

| KAMI ADA UNTUK ANDA

Irdam XVII/Cenderawasih Tinjau Rencana Pembangunan Yonif TP 859/RBK di Supiori

3 min read

TOP-NEWS.id, SUPIORI – Dandim 1708/BN Letkol Kav John Alberth Suweny, S.H mendampingi Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho dalam kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Supiori, Provinsi Papua, Rabu (5/11/2025).

Kunjungan tersebut, bertujuan meninjau lokasi, yang direncanakan menjadi lahan pembangunan Batalyon Infanteri (Yonif) TP 859/RBK. Setibanya di Supiori, Irdam XVII/ Cenderawasih bersama rombongan disambut langsung oleh Bupati Supiori Heronimus Mansoben, S.IP., M.Si dan Wakil Bupati (Wabup) Drs. Hasanuddin Nursi, M.Si di Kantor Bupati Supiori.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Supiori menyampaikan dukungan penuh terhadap rencana pembangunan satuan baru TNI AD di wilayahnya.

Bupati menilai, kehadiran Yonif TP akan memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam memperkuat keamanan dan mendorong pembangunan daerah. Bupati juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Supiori siap mendukung sepenuhnya program strategis nasional tersebut.

Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho bersama rombongan disambut Bupati Supiori Heronimus Mansoben, S.IP., M.Si dan Wabup Drs. Hasanuddin Nursi, M.Si di Kantor Bupati Supiori. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Ia berharap, keberadaan Yonif TP dapat semakin memperkuat sinergi antara TNI dan pemerintah daerah (pemda) dalam menjaga stabilitas serta mempercepat kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Supiori.

Usai melaksanakan silaturahmi di Kantor Bupati, rombongan Irdam XVII/Cenderawasih melanjutkan peninjauan ke Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Supiori di Kampung Yawerna.

Bangunan tersebut, direncanakan difungsikan sementara sebagai tempat penampungan personel Yonif TP 859/RBK sebelum markas permanen di Kampung Wakre selesai dibangun.

Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Sapto Widhi Nugroho, Dandim 1708/BN Letkol Kav John Alberth Suweny, S.H dan rombongan meninjau lokasi yang akan dibangun Markas Yonif TP 859/RBK. (Foto: Penerangan Kodim 1708/BN)

Dalam kesempatan tersebut, Irdam XVII/Cenderawasih menyampaikan bahwa pembangunan Yonif TP 859/RBK merupakan bagian dari kebijakan pemerintah pusat yang selaras dengan program TNI dalam memperkuat pertahanan sekaligus mendorong percepatan pembangunan di wilayah Papua.

IIrdam menegaskan, pembentukan satuan baru tersebut tidak hanya berfokus pada aspek pertahanan semata, tetapi juga diarahkan untuk mendukung pembangunan nasional, khususnya di bidang ketahanan pangan dan peningkatan ekonomi masyarakat.

Lebih lanjut, Irdam menilai bahwa keberadaan Yonif TP di Kabupaten Supiori nantinya akan memiliki peran strategis dalam membantu pemda menghadapi berbagai tantangan, mulai dari kesiapsiagaan bencana hingga upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Dandim 1708/Biak Numfor Letkol Kav John Alberth Suweny, S.H menyampaikan bahwa pihaknya akan terus menjalin koordinasi dengan pemda agar seluruh proses pembangunan dapat berjalan sesuai rencana.

Dandim menegaskan, sinergi antara TNI dan pemda merupakan kunci utama agar keberadaan Yonif TP 859/RBK benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Supiori.

Kunker Irdam XVII/Cenderawasih diakhiri dengan peninjauan langsung ke lahan yang direncanakan sebagai lokasi pembangunan markas di Kampung Wakre.

Di lokasi tersebut, Irdam XVII/Cenderawasih bersama rombongan meninjau kondisi lapangan sekaligus melakukan evaluasi terhadap kesiapan lahan dan sarana pendukung lainnya.

Melalui pembangunan Yonif TP 859/RBK, diharapkan kehadiran TNI di Kabupaten Supiori dapat semakin memperkuat stabilitas keamanan, menjadi mitra strategis pemda, serta berkontribusi dalam mendorong kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Papua.

Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN

Copyright © TOP-NEWS.ID 2024 | Newsphere by AF themes.