Ringankan Beban Warga, Babinsa Numfor Bantu Angkut Hasil Panen Kelapa
2 min read
TOP-NEWS.id, NUMFOR – Wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat terus ditunjukkan di berbagai wilayah. Kali ini, Babinsa Koramil 1708-05/Numfor, Serka Sampurno terjun langsung membantu warga mengangkut kelapa hasil panen ke dalam mobil di Kampung Soribo, Distrik Poiru, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Selasa (15/7/2025).
Kelapa-kelapa tersebut, merupakan milik keluarga Guntur Baransano, warga Kampung Soribo, yang baru saja panen.
Rencananya, kelapa tersebut akan dibawa pulang untuk diolah menjadi kopra, kemudian dijual sebagai salah satu sumber penghasilan keluarga.
Bagi masyarakat di Pulau Numfor memproduksi kopra dari hasil panen kelapa adalah kegiatan yang umum dilakukan untuk menunjang ekonomi keluarga. Karena itu, kehadiran Babinsa membantu proses pengangkutan hasil panen ini sangat dirasakan manfaatnya oleh warga.

Serka Sampurno menjelaskan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan masyarakat merupakan bagian dari tugas dan bentuk pengabdian TNI di tengah masyarakat.
“Kami sebagai Babinsa tidak hanya hadir saat ada kegiatan besar saja, tapi juga siap membantu warga dalam kehidupan sehari-hari. Termasuk dalam kegiatan seperti ini, mengangkut hasil panen kelapa untuk diolah menjadi kopra, ini bagian dari bakti kami kepada masyarakat,” ujar Serka Sampurno.

“Melalui kegiatan bersama ini, kita bisa saling berinteraksi dan memperkuat rasa persaudaraan. Kehadiran Babinsa di kampung bukan hanya untuk pengamanan, tapi juga untuk membantu dan mendukung aktivitas masyarakat,” jelasnya.
Tak hanya itu, ia berharap kehadiran Babinsa dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat dan menjadi contoh nyata sinergi antara TNI dan rakyat.
Sementara itu, Guntur Baransano mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa dalam proses pengangkutan kelapa tersebut.
Ia menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dan kepedulian yang diberikan.
“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Babinsa yang sudah membantu kami. Semoga hubungan baik ini terus terjaga dan Babinsa tetap hadir di tengah-tengah masyarakat seperti ini,” tandasnya.
Editor: Frifod
Sumber: Penerangan Kodim 1708/BN
